Tampilkan postingan dengan label LOMBA. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label LOMBA. Tampilkan semua postingan

Selasa, 04 Juli 2023

Presiden Serahkan Bonus Apresiasi bagi Atlet ASEAN Paragames 2023

 



Kominfo - Presiden Joko Widodo memberikan penghargaan dan apresiasi atas prestasi para atlet Indonesia yang berlaga di ajang ASEAN Paragames 2023. Presiden menyatakan masyarakat Indonesia sangat bangga atas capaian para atlet yang dapat meraih juara umum ketiga kalinya di ajang tersebut.

“Bangsa, negara, dan rakyat sangat bangga dengan Bapak, Ibu dan Saudara-Saudara sekalian yang berhasil meraih juara umum di ASEAN Paragames 2023. Ini adalah yang ketiga kalinya secara berturut-turut, sekali lagi terima kasih,” ujar Presiden dalam sambutannya di halaman Istana Merdeka, Jakarta Pusat, Senin (03/07/2023). 

Dalam ajang olahraga tersebut, kontingen Indonesia berhasil menjadi juara umum dengan perolehan medali yang terdiri atas 158 medali emas, 148 medali perak, dan 95 medali perunggu. Atas kerja keras para atlet tersebut, pemerintah memberikan bonus apresiasi dengan total sebesar Rp320,5 miliar.

“Untuk itu pemerintah akan memberikan bonus untuk para atlet, pelatih, dan asisten pelatih. Anggarannya siap Bu Menteri? Siap? Karena ini yang harus disiapkan tidak kecil Bu Menteri, Rp320 miliar 500 juta. Bu Menteri sudah begini berarti sudah siap. Dengan nominal ini emas Rp525 juta, perak Rp315 juta, perunggu Rp157,5 juta,” ucap Presiden.

Pada kesempatan tersebut, Presiden Jokowi menyerahkan bonus apresiasi secara simbolis kepada perwakilan atlet peraih medali, yaitu:

  1. Peraih medali terbanyak (Rp525 juta) kepada Maulana Rifky Yavianda, cabor para-renang;
  2. Peraih medali emas termuda (Rp367,5 juta) kepada Nia Ramadani, cabor para-voli duduk;
  3. Peraih medali perak termuda (Rp315 juta) kepada Sholahuddin Al Ayubi, cabor para-atletik;
  4. Peraih medali emas tunggal (Rp525 juta) kepada Siti Mahmudah, cabor para-angkat berat;
  5. Peraih medali emas ganda (Rp420 juta) kepada Subhan dan Rina Marlina, cabor para-bulutangkis;
  6. Peraih medali emas beregu (Rp367,5 juta) kepada Fajar Pambudi, cabor judo tunanetra;
  7. Peraih medali perak tunggal (Rp315 juta) kepada Marinus Melanus Yowei, cabor para-renang;
  8. Peraih medali perak ganda (Rp252 juta) kepada Osrita Muslim dan Ida Yani, cabor para-tenis meja;
  9. Peraih medali perak beregu (Rp220,5 juta) kepada Felix Ardi Yudha, cabor boccia;
  10. Peraih medali perunggu tunggal (157,5 juta) kepada Ryan Arda Diarta, cabor para-atletik;
  11. Peraih medali perunggu ganda (Rp126 juta) kepada Aman Suratman, cabor para-tenis meja; dan
  12. Peraih medali perunggu beregu (Rp110,25 juta) kepada Lilis Herna Yulia, cabor para-catur.

Selain itu, bonus apresiasi secara simbolis juga diserahkan kepada perwakilan pelatih yaitu Bangun Sugito dari cabor tenis meja, Matsuro dari cabor para-catur, dan Eko Supriyanto dari cabor angkat berat, masing-masing sebesar Rp210 juta.

Kepala Negara berpesan agar para atlet dapat memanfaatkan bonus apresiasi tersebut untuk meningkatkan prestasi. Presiden pun mengingatkan agar bonus tersebut dapat dipergunakan untuk membeli barang-barang investasi jangka panjang.

“Saya ingin sedikit berpesan, betul-betul manfaatkan bonus yang ada ini untuk tetap berlatih dan memacu prestasi. Jangan dibelikan barang-barang mewah. Belikan barang-barang yang untuk investasi jangka panjang karena ini duitnya gede banget, emasnya Rp525 juta itu bukan duit kecil, apalagi yang dapat medali sampai banyak seperti yang saya lihat di depan saya tadi,” tutur Presiden.

Menurut Presiden, capaian prestasi para atlet dalam ajang tersebut menjadi bukti nyata kegigihan dan kerja keras untuk mengharumkan nama bangsa.

“Sekali lagi terima kasih telah menjadi bukti nyata bahwa kegigihan bahwa kerja keras dalam mencetak prestasi itu betul-betul inilah mengharumkan nama bangsa dan negara,” ujar Kepala Negara.

Turut hadir dalam acara tersebut yaitu Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Menteri Pemuda dan Olahraga Dito Ariotedjo, Menteri Keuangan Sri Mulyani, Ketua National Paralympic Committee (NPC) Indonesia Senny Marbun, dan Chef de Mission Kontingen Indonesia di ASEAN Paragames 2023 Andi Herman.

Sumber : https://www.kominfo.go.id/


Sabtu, 25 Maret 2023

Olimpiade Olahraga Siswa Nasional SMK | Olahraga dan Kesehatan Jasmani | 01 Jun - 16 Sep 2023

 Dalam kebijakan dan program Manajemen Talenta Nasional (MTN) dan Desain Besar Olahraga Nasional (DBON), Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) menjadi bagian dari melaksanakan tugas pengembangan talenta bidang olahraga. Dalam hal ini, peran yang dilaksanakan oleh Kemendikbudristek adalah menyiapkan bibit-bibit talenta olahraga yang bersumber dari peserta didik yang memiliki minat dan bakat di bidang olahraga. Balai Pengembangan Talenta Indonesia (BPTI) kemudian bertugas melakukan identifikasi, pengembangan, dan aktualisasi untuk menghasilkan peserta didik berprestasi di bidang olahraga. Salah satu yang dilakukan adalah memprogramkan kegiatan Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) setiap tahun pada semua jenjang pendidikan.

Menandai semangat Merdeka Belajar, Merdeka Berprestasi, untuk pulih sepenuhnya dari keterpurukan karena pandemi, setelah adaptasi terobosan pelaksanaan O2SN di masa pandemi, pada tahun ini BPTI kembali akan melaksanakan ajang talenta O2SN dalam berbagai cabang, untuk jenjang SMK, secara luring bertahap dan secara hibrid. Pelaksanaan melalui mekanisme luring secara bertahap diharapkan dapat menjadi berita baik untuk anak-anak Indonesia yang sudah merindukan untuk dapat berinteraksi dan berekspresi seutuhnya, sekaligus menjalin persahabatan antar talenta emas bangsa.

Untuk mengetahui lebih lanjut mengenai Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) Jenjang SMK Tahun 2023 dapat mengunduh panduan dan ketentuan lainnya pada lampiran dibawah ini : 


Lampiran
Portal O2SN Tabel Penilaian Pancalomba O2SN Jenjang SMK Tahun 2023Tutorial Portal Registrasi TerpaduPedoman O2SN Jenjang SMK Tahun 2023

Olimpiade Olahraga Siswa Nasional SMP | Olahraga dan Kesehatan Jasmani | 18 - 24 Sep 2023

 Dalam kebijakan dan program Manajemen Talenta Nasional (MTN) dan Desain Besar Olahraga Nasional (DBON), Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) menjadi bagian dari melaksanakan tugas pengembangan talenta bidang olahraga. Dalam hal ini, peran yang dilaksanakan oleh Kemendikbudristek adalah menyiapkan bibit-bibit talenta olahraga yang bersumber dari peserta didik yang memiliki minat dan bakat di bidang olahraga. Balai Pengembangan Talenta Indonesia (BPTI) kemudian bertugas melakukan identifikasi, pengembangan, dan aktualisasi untuk menghasilkan peserta didik berprestasi di bidang olahraga. Salah satu yang dilakukan adalah memprogramkan kegiatan Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) setiap tahun pada semua jenjang pendidikan.

Untuk mengetahui lebih lanjut mengenai Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) Jenjang SMP/MTs Tahun 2023 dapat unduh panduan dan ketentuan lainnya pada lampiran dibawah ini : 



Lampiran
Portal O2SN Pedoman O2SN Jenjang SMP/MTs Tahun 2023Tabel Penilaian Trilomba O2SN Jenjang SMP/MTs Tahun 2023Tutorial Portal Registrasi Terpadu

Olimpiade Sains Nasional SMP | Sains dan Teknologi | 02 May - 02 Sep 2023

 Program dalam rangka meningkatkan prestasi peserta didik di bidang sains yaitu penyelenggaraan kegiatan Olimpiade Sains  Nasional atau disebut OSN. Pelaksanaan OSN jenjang SMP tahun 2023 berupaya untuk dapat menghasilkan anak-anak berprestasi  di bidang Matematika, IPA, dan IPS dan mampu berdaya saing nasional maupun global. Melalui OSN ini, kami berharap dapat  menjadi ruang atmosfer olimpiade yang sehat dan bertumbuh  dalam budaya yang silih asih dan asuh. Dukungan segenap pihak  sangat diperlukan dalam menyiapkan peserta didik menjadi  generasi bangsa yang kelak turut andil dalam kemajuan Indonesia.

Olimpiade Penelitian Siswa Indonesia SMP | Sains dan Teknologi | 20 Mar - 30 Apr 2023

Olimpiade Pelitian Siswa Indonesia merupakan ajang penelitian pada jenjang Sekolah Menengah Pertama (SMP) atau Sederajat guna mempersiapkan peserta didik untuk membangun Indonesia melalui gagasan terbaru dan berkelanjutan. OPSI tahun 2023 menggagas tema yaitu menduniakan gagasan dan dilaksanakan secara daring.

Informasi lebih lanjut silakan unduh Panduan Teknis Olimpiade Penelitian Siswa Indonesia (OPSI) SMP 2023 dan ketentuan lainnya pada lampiran dibawan ini


Lampiran
Portal OPSI SURAT KETERANGAN SEKOLAHSURAT PERNYATAAN PESERTAPedoman OPSI 2023Tutorial Portal Registrasi Terpadu

 

Olimpiade Olahraga Siswa Nasional SD | Olahraga dan Kesehatan Jasmani | 01 Jun - 24 Sep 2023

 


Dalam kebijakan dan program Manajemen Talenta Nasional (MTN) dan Desain Besar Olahraga Nasional (DBON), Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) menjadi bagian dari melaksanakan tugas pengembangan talenta bidang olah raga. Dalam hal ini, peran yang dilaksanakan oleh Kemdikbudristek adalah menyiapkan bibit-bibit talenta olah raga yang bersumber dari peserta didik yang memiliki minat dan bakat di bidang olahraga. Balai Pengembangan Talenta Indonesia (BPTI) kemudian bertugas melakukan identifikasi, pengembangan, dan aktualisasi untuk menghasilkan peserta didik berprestasi di bidang olahraga. Salah satu yang dilakukan adalah memprogramkan kegiatan Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) setiap tahun pada semua jenjang pendidikan.

Untuk mengetahui lebih lanjut mengenai Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) SD/MI Tahun 2023 dapat unduh panduan dan ketentuan lainnya pada lampiran dibawah ini :


Lampiran
Portal O2SN PANDUAN O2SN 2022TUTORIAL PORTAL REGISTRASI TERPADUPedoman O2SN Jenjang SD/MI Tahun 2023

Olimpiade Sains Nasional SD | Sains dan Teknologi | 08 May - 02 Sep 2023

 


Program dalam rangka meningkatkan prestasi peserta didik di bidang sains yaitu penyelenggaraan kegiatan Olimpiade Sains  Nasional atau disebut OSN. Pelaksanaan OSN jenjang SD tahun 2023 berupaya untuk dapat menghasilkan anak-anak berprestasi  di bidang Matematika dan IPA dan mampu berdaya saing nasional maupun global. Melalui OSN ini, kami berharap dapat  menjadi ruang atmosfer olimpiade yang sehat dan bertumbuh  dalam budaya yang silih asih dan asuh. Dukungan segenap pihak  sangat diperlukan dalam menyiapkan peserta didik menjadi  generasi bangsa yang kelak turut andil dalam kemajuan Indonesia.


Lampiran
Portal OSN Pedoman OSN SD 2023Silabus OSN SDPortal Lanjutan RegistrasiSurat Pernyataan Pakta IntegritasSurat Pernyataan Ijin Orang Tua OSN SDTutorial Portal Registrasi Terpadu

Kemendikbudristek Gelar Persiapan Olimpiade Sains Internasional Tahun 2023



Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) melalui Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas) menggelar kegiatan Pembinaan Tahap I sebagai persiapan menuju olimpiade sains tingkat internasional tahun 2023. Pembinaan tersebut diikuti sebanyak 278 siswa peraih medali ajang Olimpiade Sains Nasional (OSN) 2022 jenjang SMA/MA.


Kegiatan Pembinaan Tahap I ini secara resmi dibuka oleh Pelaksana tugas (Plt.) Kepala Pusat Prestasi Nasional, Hendarman pada Kamis, 9 Februari 2023 lalu. Hendarman turut memberikan motivasi kepada seluruh peserta pembinaan. “Selamat berjuang untuk adik-adik. Berikan yang terbaik selama tahap pembinaan ini,” kata Hendarman disampaikan secara daring pada Kamis (9/2).


“Kami juga berharap para peserta nantinya akan mendapat pengalaman dan pengetahuan yang baru. Ini berguna sebagai bekal mereka kedepannya,” tambah Hendarman. 

 

Para siswa yang diundang dalam Pembinaan Tahap I ini dibagi dalam kelompok mata pelajaran sesuai dengan bidang olimpiade yakni Biologi, Kimia, Kebumian, Ekonomi, Geografi, Matematika, Komputer, Astronomi, dan Fisika. Masing-masing bidangnya terdiri dari 30 peserta didik. Setelah mengikuti pembukaan, para peserta Pembinaan Tahap I langsung mengikuti pembinaan sesuai dengan bidangnya masing-masing melalui zoom meeting. Pelaksanaan Pembinaan Tahap I berlangsung pada tanggal 13-26 Februari 2023 dan khusus Pembinaan International Biology Olympiad (IBO) pada tanggal 23 Februari-9 Maret 2023. 


Perlu diketahui, sembilan olimpiade sains tingkat internasional yang akan digelar pada tahun 2023 yaitu: International Biology Olympiad (IBO) di Dubai, Uni Emirat Arab pada 3-12 Juli 2023; International Chemistry Olympiad (IChO) di Zurich, Swiss pada 16-25 Juli 2023; International Earth Science Olympiad (IESO) di India pada Desember 2023; International Economics Olympiad (IEO) di Volos, Yunani; International Geography Olympiad (iGeo) di Bandung, Indonesia pada 8-14 Agustus 2023; International Mathematical Olympiad (IMO) di Chiba, Jepang pada 7-13 Juli 2023; International Olympiad in Informatics (IOI) di Szeged, Hungaria pada 28 Agustus-4 September 2023; International Olympiad on Astronomy and Astrophysics (IOAA) di Chorzow, Polandia pada 20-30 Agustus 2023; dan International Physics Olympiad (IPhO) di Tokyo, Jepang pada 10-17 Juli 2023.


Salah seorang peserta, Anggia Putri Tinambunan (17) dari SMAN 2 Kota Tangerang Selatan mengaku antusias mengikuti pembinaan yang berlangsung selama dua minggu. “Saya senang dapat memiliki kesempatan untuk ikut pembinaan yang pertama ini karena mendapat banyak perspektif, pengetahuan, dan teman-teman baru,” ungkap Anggia.


Peserta Pembinaan Tahap I yang dipersiapkan nantinya akan mengikuti tahapan seleksi. Hasil dari Pembinaan Tahap I, sejumlah 15 peserta akan masuk menuju Pembinaan Tahap II. Kemudian, hasil pembinaan sekaligus seleksi Tahap II akan diperoleh sebanyak 4-8 peserta didik terbaik. Dari 4-8 peserta akan mengikuti pembinaan akhir menuju keberangkatan ke ajang talenta internasional. Pada Pembinaan Tahap III ini akan dilakukan proses pendalaman materi teori dan praktik. 


Sebagai informasi, sebelumnya OSN diselenggarakan oleh Balai Pengembangan Talenta Indonesia (BPTI), sebagai Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pusat Prestasi Nasional dengan tujuan untuk mendorong semangat dan daya juang peserta didik serta memfasilitasi bakat dan minat untuk mencapai prestasi terbaik peserta didik di bidang Sains. Selain itu, OSN juga bertujuan menjaring peserta didik untuk menuju olimpiade sains tingkat internasional. Para peserta yang dijaring untuk mengikuti Tahap Pembinaan tersebut merupakan peraih medali emas, perak, dan perunggu pada OSN tahun 2022. 

Sumber : https://pusatprestasinasional.kemdikbud.go.id/


Senin, 06 Maret 2023

Kemendikbudristek Kembali Gelar Kompetisi Film Pendek 2023 “Layar Indonesiana”

Menyambut Hari Film Nasional yang diperingati setiap 30 Maret, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) melalui Direktorat Perfilman, Musik, dan Media kembali menggelar Kompetisi Produksi Film Pendek dengan nama “Layar Indonesiana”. Tahun 2023 ini, merupakan kali ketiga bagi Kemendikbudristek menyelenggarakan Kompetisi Produksi Film Pendek.


Direktur Perfilman Musik dan Media Kemendikbudristek, Ahmad Mahendra mengatakan jika program kompetisi ini merupakan wadah bagi sineas tanah air, bahkan membuka peluang bagi bakat-bakat baru di dunia film Indonesia. "Program Layar Indonesiana ini  merupakan wadah persemaian bakat-bakat baru perfilman yang menopang regenerasi sineas nasional. Juga merupakan wujud dukungan nyata dari pemerintah untuk melahirkan karya film yang semakin diakui dunia," kata Mahendra dalam keterangannya di Jakarta, Kamis (2/3).

Sejak 2021, setiap tahunnya kompetisi ini diikuti oleh lebih dari 300 proposal film, dan hanya 10 proposal film terbaik yang berhak mendapatkan fasilitas dana produksi, mentoring dari filmmaker nasional maupun internasional.

Pendaftaran peserta Layar Indonesiana akan mulai dibuka pada 6 Maret 2023 hingga 1 Mei 2023. Pendaftaran dapat diakses melalui tautan https://ringkas.kemdikbud.go.id/LayarIndonesiana2023. Adapun proses penyaringan proposal nantinya akan dikurasi menjadi 25 proposal terpilih yang nantinya akan mengikuti Short Course bersama New York Film Academy.

Hasil dari short course dan tahap pitching ini akan tersaring menjadi 10 proposal yang akan diberikan fasilitasi dan diberikan pendampingan. Sebelum masuk pada proses produksi, produser proposal film yang terpilih akan mengikuti Workshop Perfilman dengan didampingi oleh mentor terbaik.

Proses seleksi kompetisi ini melibatkan kurator dari sineas profesional di antaranya sutradara Ifa Isfansyah, penulis naskah, Rahabi Mandra, produser dan pegiat festival film, Rina Damayanti dan produser Yulia Evina Bara.
 
Ifa menerangkan jika kompetisi ini dapat diikuti oleh sineas di seluruh Indonesia tidak hanya berpusat di ibu kota. "Kami berharap, Layar Indonesiana ini dapat menjadi jalan pembuka bagi sineas berbakat untuk muncul ke permukaan dan menjadi awal dari lahirnya karya hebat ke depan," ujar Ifa.

Untuk mewujudkan penguatan program Layar Indonesiana, hasil produksi film Layar Indonesiana ini nantinya akan diputar perdana dalam ajang Jogja-Netpac Asian Film Festival (JAFF) 2023 yang akan digelar pada 25 November hingga 2 Desember 2023. Hal ini sebagai upaya mendorong distribusi film pendek ke berbagai festival film nasional maupun internasional.

Selain kompetisi, peringatan Hari Film Nasional 2023 juga akan dimeriahkan dengan Media Gathering & Screening yang dilanjutkan dengan Roadshow Perfilman di 3 kota, yaitu Palu, Samarinda, dan Jambi. Selanjutnya akan ada Webinar NGOBRAS (Ngobrol Santai) yang membahas topik menarik seputar produksi film pendek yang akan dilaksanakan secara daring agar terjangkau oleh semua sineas dan komunitas film di seluruh Indonesia. (Denis/Editor : Seno)




Biro Kerja Sama dan Hubungan Masyarakat
Sekretariat Jenderal
Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi