Humas BKN, Badan Kepegawaian Negara (BKN) menyelenggarakan Bimbingan Teknis (Bimtek) Penggunaan Tanda Tangan Elektronik (TTE) Layanan Kepegawaian, Rabu (23/11/2022), secara daring dan luring di Century Park Hotel, Jl. Pintu Satu Senayan, Gelora, Kecamatan Tanah Abang, Jakarta Pusat. Kegiatan ini dihadiri oleh perwakilan 114 instansi secara daring dan perwakilan 61 instansi yg mengikuti secara luring.
Deputi Bidang Sistem Informasi Kepegawaian, Suharmen menyampaikan terkait percepatan implementasi Sistem Aparatur Sipil Negara (SIASN) layanan kenaikan pangkat, pindah instansi, dan pensiun, BKN akan menerbitkan sertifikat elektronik untuk TTE ini. “Tujuannya untuk mempercepat transformasi digital yang paperless berdasarkan Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) yang akan mendukung kerja organisasi yang cepat dan maksimal”, ujarnya.
Lebih lanjut, Suharmen mengatakan pemanfaatan TTE telah digunakan di lingkungan BKN, ke depannya akan diperluas untuk seluruh Indonesia dalam hal pelayanan kepegawaian. “Segala bentuk administrasi kepegawaian dapat ditandatangani secara elektronik di mana saja dan kapan saja seperti SK Kenaikan Pangkat, Pindah Instansi, Pensiun dan lain sebagainya”, ujarnya.
Suharmen juga menjelaskan pemanfaatan TTE ini akan memangkas proses yang panjang dan lama serta hemat biaya untuk keseluruhan proses, karena digantikan oleh sistem. “Goalnya adalah ASN akan dapat memberikan pelayanan terbaik kepada stakeholder dan masyarakat, karena ditunjang dengan sistem yang berkualitas,” ucapnya.
Kesempatan yang sama, Direktur Pembangunan dan Pengembangan Sistem informasi ASN, Jumiati, menyampaikan BKN telah menerbitkan sebanyak 373 sertifikat tanda tangan elektronik (TTE) Pejabat Pembina Kepegawaian (PPK) dan Pejabat yang Berwenang (PyB). “Instansi yang telah bekerja sama maka dapat segera menggunakan aplikasi ini, dan bagi instansi yang belum dapat menggunakan, BKN akan memfasilitasi dalam menerbitkan TTE ini yang bekerja sama dengan BSSN,” ucapnya.
Harapan Jumiati ke depan dengan adanya Bimtek ini, kolaborasi semua instansi dalam mendukung percepatan pelayanan kepegawaian yang nantinya di tahun 2023 digunakan secara nasional. “Kolaborasi di sini adalah juga dukungan kerja sama BSSN dan Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) melalui Direktorat Layanan Aplikasi Informatika Pemerintahan (LAIP) dalam rangka menciptakan SPBE yang andal,” tutupnya.
Sumber : https://www.bkn.go.id/
Tidak ada komentar:
Posting Komentar