Senin, 30 November 2020
Minggu, 25 Oktober 2020
Daftar 7 Sekolah Penerbangan Terbaik dan Biayanya
Jika anak Anda ingin terjun ke dunia penerbangan, maka harus memilih lembaga pendidikan yang khusus mengajarkan hal tersebut. Saat ini, ada banyak sekolah penerbangan yang tersebar di Indonesia.
Terdapat beberapa opsi sekolah penerbangan di Indonesia yang bisa dipilih. Namun, masing-masing sekolah tersebut memiliki kelebihan dan biaya pendidikan yang berbeda-beda. Dengan begitu, Parent Pinters bisa menyesuaikan dengan anggaran pendidikan yang dimiliki.
Saat memilih jurusan di sekolah penerbangan, tentunya ada banyak pertimbangan yang harus Anda lakukan. Berikut ini adalah daftar sekolah penerbangan terbaik yang bisa menjadi pertimbangan Anda:
1. Bali International Flight Academy (BIFA)
Sekolah penerbangan BIFA menjadi pilihan paling favorit di Indonesia. Sebab, sekolah ini mencetak para lulusan terbaik, seperti kru maskapai Citilink, Lion Air, Garuda Indonesia, Air Asia, dan Batik Air.
Bandara Buleleng Bali merupakan tempat pelatihan penerbangan BIFA, karena lalu lintas udara di sana tergolong sepi. Jadi, cadet pilot (co-pilot) bisa lebih leluasa saat menerbangkan pesawat di udara.
Biaya pendidikan di BIFA adalah sekitar Rp700 juta dengan durasi pelatihan 1,5 tahun. Nantinya, anak Anda akan mendapatkan program pelatihan Commercial Pilot License (CPL), lisensi pilot pribadi (PPL), dan izin terbang tambahan CPL (IR).
Berikut ini adalah syarat pendaftaran di BIFA:
- Minimal berusia 17 tahun (lulus SMA/SMK).
- Tinggi badan minimal 165 cm.
- Mengikuti tes psikotes, tes kesehatan, TOEIC (minimal skor 400), tes auri, dan tes Aerodemex.
Selain itu, BIFA juga menawarkan program untuk empat lisensi, termasuk MER dengan durasi pelatihan dua tahun. Namun, biaya pendidikannya lebih tinggi.
2. Sekolah Tinggi Penerbangan Indonesia (STPI) Curug
Sekolah penerbangan Curug ini sudah berdiri sejak 1952 silam. STPI Curug juga dikelola langsung oleh Pemerintah. Lokasinya sendiri berada di Legok Kewedanaan Curug, Tangerang, Banten.
STPI Curug menawarkan empat program pendidikan, yaitu jurusan teknik penerbangan, keselamatan penerbangan, penerbangan, dan manajemen penerbangan. Proses seleksi yang diadakan oleh STPI Curug cukup ketat, karena hanya meluluskan sekitar 20 siswa berkualitas setiap tahunnya.
Biaya pendidikan di STPI Curug adalah Rp65.150.000 – Rp88.350.000 untuk delapan semester bagi D4 dan enam semester bagi D3. Biaya tersebut juga sudah termasuk dengan perlengkapan, akademik, makan, asrama, dan wisuda.
STPI Curug banyak diminati karena biayanya tergolong murah dibanding sekolah lainnya. Hal itu dikarenakan STPI Curug memperoleh subsidi dari Pemerintah.
3. Aero Flyer Institute Tangerang
Sekolah penerbangan Aero Flyer sudah berdiri sejak 2006 dan menjadi salah satu sekolah pilot swasta paling tua kedua di Indonesia. Sekolah penerbangan ini bermarkas di Bandara Budiarto Tangerang.
Namun, pelatihan penerbangannya dilakukan di tiga lokasi, yaitu Bandara Budiarto Tangerang, Fatmawati Soekarno Airport Bengkulu, dan Bandara Cakrabhuwana Cirebon.
Aero Flyer Institute menawarkan empat program pelatihan, seperti Commercial Pilot License (CPL), lisensi pilot pribadi (PPL), Instrumen Rating (IR), dan izin terbang pesawat multi-engine (MER).
Biaya pendidikan di Aero Flyer Institute adalah sekitar Rp850 juta dengan durasi pelatihan selama dua tahun.
4. Genesa Flight Academy Cilacap
Sekolah penerbangan aviasi ini memiliki markas dan tempat latihan di Tulung Wulung. Sekolah ini sudah berdiri sejak 2012 lalu.
Genesa Flight Academy menawarkan empat program pelatihan, seperti lisensi pilot pesawat komersial (CPL), izin terbang pesawat multi-engine (MER), Private Pilot License (PPL), dan Instrument Rating (IR).
Selain itu, Genesa juga memberikan durasi pelatihan yang lebih singkat. Jika umumnya membutuhkan waktu dua tahun untuk mendapatkan lisensi, maka Genesa menyediakan program tersebut hanya dalam 14 bulan.
Biaya pendidikan di Genesa Flight Academy adalah USD66.500 atau sekitar Rp913 juta.
5. Nusa Flying International Bekasi
Nusa Flying International Bekasi telah berdiri sejak 2008 silam. Saat ini, markas sekolah Nusa Flying berada di Kalimalang, Bekasi. Sementara itu, tempat pelatihannya dilakukan di Bandara Raden Inten II, Ahmad Yani Airport, dan Bandar Lampung.
Biaya pendidikan di NFI adalah sekitar Rp830 juta dengan waktu pelatihan sekitar 1,5 tahun. Biaya tersebut sudah termasuk pelatihan Commercial Pilot License (CPL), Private Pilot License (PPL), dan Instrument Rating (IR). NFI sendiri belum menyediakan program pelatihan untuk lisensi MER.
6. Bandung Pilot Academy
Sekolah penerbangan Bandung yang satu ini didirikan pada 2008. Bandung Pilot Academy (BPA) menggunakan teknologi canggih dan pusat latihannya berada di Bandara Husein Sastranegara, Bandung.
BPA menawarkan program pelatihan dengan durasi yang cukup singkat, yaitu hanya 12 bulan. Biaya pendidikan di BPA adalah sekitar Rp850 juta yang sudah termasuk Commercial Pilot License (CPL), lisensi pilot pribadi (PPL), izin terbang tambahan CPL (IR), dan Multi-Engine Rating (MER).
7. Deraya Flying School
Sekolah penerbangan Halim ini menjadi yang tertua di Indonesia, karena sudah berdiri sejak 1972 silam. Tempat pelatihan Deraya Flying School berada di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta.
Deraya menawarkan dua paket program pendidikan, yaitu tiga lisensi dan empat lisensi. Untuk pendidikan tiga lisensi, biayanya adalah sekitar Rp855 juta untuk durasi 1,5 tahun.
Sementara untuk pendidikan empat lisensi, biayanya adalah Rp1 miliar dengan durasi pelatihan dua tahun.
Bagi Parent Pinters yang memiliki anggaran pendidikan terbatas, kini tak perlu khawatir lagi. Pintek sebagai lembaga financial technology, menawarkan kemudahan pinjaman dana pendidikan untuk masa depan anak.
Dana pinjaman yang ditawarkan oleh Pintek pun cukup besar. Tentunya, hal itu cocok bagi Anda yang membutuhkan biaya cukup besar untuk mengenyam pendidikan di dunia penerbangan.
Setelah membaca referensi di atas, Anda tak perlu lagi dalam memilih sekolah penerbangan yang berkualitas. Setiap sekolah pastinya memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. Anda bisa menyesuaikannya dengan kebutuhan dan dana yang dimiliki.
Sumber : https://pintek.id/
8 Kampus Terbaik Kuliah Tata Boga untuk Jadi Koki Handal
Beberapa waktu terakhir ini bidang kuliner semakin populer dan banyak diminati oleh anak-anak muda. Sektor pariwisata Indonesia yang semakin maju juga mendorong perkembangan bidang yang terkait dengan aktivitas masak-memasak ini.
Bagi Pinters yang tertarik untuk kuliah tata boga dan berkarir dalam dunia kuliner, ini rekomendasi universitas terbaiknya.
Jika memilih melanjutkan studi di bidang tata boga Pinters tidak hanya sekedar belajar memasak. Di sini kamu akan dilatih untuk menyajikan hidangan yang memenuhi 4 aspek yaitu kebutuhan nutrisi, kecantikan penampilan, citrasa, serta kualitas.
Pinters juga akan mendalami pengolahan hidangan, termasuk minuman dari berbagai tempat, mulai dari Indonesia, western food, oriental food, dan lain-lain. Bidang-bidang terkait yang juga wajib kamu kuasai nantinya adalah gizi, sanitasi dan higienitas, dan pelayanan.
Jurusan ini tentu tidak berhubungan dengan gender, karena tidak sedikit pria yang tertarik untuk menekuni lahan kuliner sebagai profesi utama. Pinters tentu pernah mendengar nama Chef Juna, Chef Arnold, sampai Gordon Ramsay.
Bidang kuliner akan selalu diperlukan kapanpun juga, sehingga Pinters tidak perlu khawatir tidak mendapat pekerjaan setelah lulus. Beberapa profesi yang bisa kamu pilih adalah:
- Koki/chef
- Baker
- Barista
- Bartender
- Food service managers
- Head Cook
- Wirausahawan kuliner
- Dan lain-lain
Seorang pebisnis kuliner kaki lima jika sanggup menyediakan hidangan lezat dan harganya terjangkau, bisa mengantongi omset jutaan rupiah per hari. Menggiurkan, bukan? Jadi tidak perlu ragu untuk melanjutkan studi pada bidang tata boga.
Beberapa universitas dan sekolah tinggi berikut ini siap mencetak Pinters menjadi SDM-SDM kompeten dalam bidang kuliner.
1. Universitas Negeri Jakarta
Sebagai universitas pendidikan, setelah lulus kamu akan mendapatkan gelar sarjana tata boga S.Pd. Ini artinya kamu sudah memenuhi syarat menjadi pengajar Tata Boga pada tingkat pendidikan menengah. UNJ juga membekali kamu dengan materi tentang pengelolaan toko kue dan roti pada jurusan Patiseri. Bidang tersebut cocok untuk kamu yang bercita-cita membuka bisnis cake shop sendiri.
2. Universitas Negeri Malang
Sama seperti UNJ, Universitas Negeri Malang juga menyediakan program studi Pendidikan Tata Boga yang mencetak mahasiswa menjadi guru. Nantinya kamu bisa berkarir sebagai tenaga pengajar misalnya di jurusan tata boga SMK. Prodi ini merupakan bagian dari Fakultas Teknik, Jurusan Teknologi Industri.
Selain itu kamu juga bisa memilih program Diploma III jika lebih suka terjun langsung pada bidang kuliner. Pada jurusan Tata Boga UNM kamu akan mempelajari materi-materi seperti Pengendalian Mutu Makanan, Desain Boga, Pengelolaan Makanan Kontinental, dan lain-lain.
3. Universitas Pendidikan Indonesia
Jika prioritas kamu adalah studi pada kampus dengan biaya kuliah tata boga yang terjangkau, UPI Bandung adalah opsi terbaik. Dibandingkan perguruan tinggi atau institut Tata Boga swasta, tentu saja biaya pendidikan di kampus negeri lebih bersahabat.
Jurusan Tata Boga UPI bernama resmi Program Studi Pendidikan Vokasi Seni Kuliner. Program tersebut terdiri dari tiga peminatan, yaitu Pastry, Jasa Boga, dan Dietetika. Prodi tersebut berada di bawah naungan Fakultas Teknologi dan Kejuruan UPI.
4. Universita Negeri Yogyakarta
Jurusan Tata Boga UNY atau Pendidikan Teknik Boga mulai menerima mahasiswa di tahun 2018. Selain menyediakan program pendidikan S1 yang berkonsentrasi pada pengajaran Tata Boga, UNY juga memiliki program Diploma. Di sini Pinters akan lebih banyak berkutat dengan keilmuan tata boga murni.
Walaupun dapat dibilang masih muda, tetapi jurusan ini sudah mengantongi akreditas A BAN-PT. Materi-materi kuliah yang akan kamu pelajari adalah mengolah makanan, karakteristik bahan, perencanaan resep serta menu, pengaturan nutrisi yang ideal, penyajian, dan sebagainya.
5. Tristar Culinary Institute
Sekolah ini memiliki dua kampus, yaitu di Surabaya dan Ibukota. Tristar Culinary Institute adalah salah satu sekolah tinggi kuliner terbaik di Tanah Air. Pinters dapat memilih jurusan sesuai minat, yaitu Culinary Business, Baking and Pastry Art, dan Culinary Art. Disini kamu akan dididik untuk menjadi tenaga profesional dalam bidang kuliner.
6. The Sages Institute International
Sekolah kuliner ini juga cukup populer sebagai salah satu sekolah boga dan pastry terkemuka. Prodi yang tersedia di sekolah bertaraf internasional ini adalah Hospitality Course, Baking Pastry, Gastronomy, dan Culinary Art.
Baca Juga :5 Daftar Sekolah Penerbangan Terbaik di Indonesia
7. Indonesia Patisserie School
Dari namanya kamu tentu sudah bisa menduga bidang apa yang ditekuni pada sekolah kuliner ini. Jadi tidak perlu ragu untuk menjadi bagian dari Indonesia Patisserie School jika passion kamu memang ada di bidang perkuean dan pastry.
Fakta menarik tentang IPS adalah sekolah kue yang didirikan pertama kali di Indonesia. Jadi dapat dikatakan IPS sudah sangat berpengalaman untuk melatih kamu sebagai pastry chef profesional.
8. Sekolah Kuliner Budi Mulia Dua
Tidak hanya UNY, kota Yogyakarta juga memiliki sekolah kuliner Budi Mulai Dua yang telah mengantongi akreditas A BAN-PT. Berstatus sebagai sekolah vokasi, kampus ini menyiapkan Pinters menjadi SDM berkualitas yang mempunyai daya saing dalam dunia kerja.
Untuk melanjutkan studi pada bidang Tata Boga sesuai cita-cita Pinters, tentu dibutuhkan berbagai persiapan, salah satunya dana pendidikan. Jika kondisi keuangan keluarga saat ini belum memungkinkan, ada solusi terbaik untuk Pinters dari Pintek.
Kami adalah perusahaan keuangan yang menawarkan produk pendanaan khusus untuk pendidikan. Pintek siap membantu kamu sejak awal mempersiapkan diri memasuki kampus-kampus negeri dengan menyediakan pendanaan untuk biaya bimbel. Selain itu Pintek juga memiliki produk untuk memenuhi kebutuhan biaya uang pangkal dan SPP.
Seluruh aktivitas perusahaan kami berada di bawah pengawasan OJK sehingga Pinters tidak perlu ragu dengan keamanan dan legalitasnya. Satu lagi keunggulan Pintek dibandingkan produk pendanaan lainnya adalah, bunga yang terjangkau, biaya ringan, dan syarat pengajuan pinjaman mudah.
Demikianlah informasi tentang kampus terbaik untuk kuliah tata boga sekaligus prospek pekerjaan bagi para alumninya. Semoga menginspirasi.
Sumber : https://pintek.id/